Kamis, 01 Desember 2016

Harga dan Spesifikasi Asus Zenfone Selfie ZD551KL 3 GB RAM/16GB/32GB Desember 2016-Dual Kamera 13 MP-Vidio Review Indonesia

Harga dan Spesifikasi Asus Zenfone Selfie ZD551KL 3 GB RAM/16GB/32GB Desember 2016-Dual Kamera 13 MP-Vidio Review Indonesia
Nampaknya prodsen Smartphone ternama Asus sedang berusaha keras untuk menaikkan dan berusaha agar para pengguna Hp Android bisa kembali berminat terhadap Smartphone yang diciptakannya. Terbukti dengan menghadirkan ponsel pintar baru yang telah dirilis pada bullan Juli tahun 2015 ini yaitu Asus Zenfone Selfie ZD551KL. Hp terbaru Asus ini telah di lengkapi dengan berbagai teknologi canggih serta kelengkapan fitur terbaik dengan kualitas premium. Banyak keunggulan serta kelebihan yang di miliki oleh Hp Asus Zenfone Selfie tersebut. Salah satunya adalah dengan tersedianya fitur teknologi yang mampu menjangkau jaringan 4G LTE, Sehingga akan memungkinkan bagi pengguna nya untuk berinternet secara cepat dan nyaman.


Untuk pertama kalinya mari kita bahas Spesifikasi Asus Zenfone Selfie pada sektor desain dan tampilan luarnya. Memang Hp Asus Zenfone Selfie terlihat begitu stylish dan cukup mewah, karena dirancang dengan bahan material yang cukup mahal. Hp Android ini juga memiliki balutan chasing pada tiap tepinya sehingga mampu memberikan kesan mewah dan eksklusif sebagai ponsel kelas premium pada umumnya. Secara detail ukuran dimensinya adalah 156.5 x 77.2 x 10.8 mm dengan berat 170 gram dan nampaknya akan membuat anda cukup nyaman saat mengoperasikannya menggunakan kedua tangan. Tatanan ruang sudut pandang yang begitu luas akan menjadikan Asus Zenfone Selfie ZD551KL nyaman untuk di gunakan melihat video dan film.

Harga Hp Asus Zenfone Selfie yang cukup tinggi menjadikan Spek yang di berikan pada ponsel ini begitu lengkap. Ukuran layar yang cukup lebar dan panjang yaitu 5.5 inci dan akan di dukung dengan teknologi layar IPS Capacitive Touchcreen serta tingkat kekayaan warna mencapai 16 juta. Resolusi layar berkelas Full HD 1080 x 1920 piksel serta memiliki kerapatan pixel 403 nampaknya akan mampu memberikan tampilan grafis yang pas dan lebih detail. Apalagi di dalam layar tersebut sudah di lengkapi dengan tampilan visual Asus ZenUI yang di sertai fasilitas Multitouch. Layar pada Spesifikasi Zenfone Selfie tersebut juga sudah difasilitasi oleh proteksi CorningGorilla Glass 4 yang mana screen Guard tersebut sudah mampu melindungi layar dari berbagai macam resiko yang merusak layar utama Asus Zenfone Selfie ini.

Seperti yang sudah kami singgung di awal tadi, bahwa Spek Asus Zenfone Selfie memang sudah dilengkapi dengan koneksi data tercepat 4G LTE. Sehingga anda tak perlu khawatir akan kecepatan akses yang mampu di dapatkan ketika anda menggunakannya untuk berselancar di dunia Internet. Sebagai koneksi data utamanya, Hp Asus Zenfone Selfie ini memang mengandalkan jaringan 4G LTE. Namun bagi anda yang berada pada daerah yang belum mampu menjangkau koneksi 4G tersebut, anda masih bisa memanfaatkan koneksi sinyal 3G dan 2G dengan kecepatan yang tak kalah hebat jika di bandingkan dengan sinyal 4G tersebut. Koneksi internet pada jalur 3G HSDPA sudah terbukti cepat dan cukup stabil sehingga nyaman untuk di nikmati pengguna internet. Selain itu Hp Zenfone Selfie tersebut juga tergolong dalam salah satu smartphone dual SIM.

Untuk kemampuan dapur pacu yang di tanamkan pada Hp Asus Zenfone Selfie tidak perlu diragukan lagi karena spesifikasi Asus Zenfone Selfie ini memiliki processor berarsitektur 64 bit yang mampu menghadirkan kinerja yang lebih handal dan hebat. Adapun prosessor CPU bertipe Octa core yang telah dirinci menjadi Quad-core Cortex-A53 & Quad-core Cortex-A53 dan selanjutnya akan di duetkan dengan Chipset buatan Qualcomm yakni MSM8939 Snapdragon 615. Sehingga akan menghasilkan kinerja dalam pemrosesan yang sangat cepat dan lebih responsif. Sedangkan bagi anda yang hobi dalam memainkan game kualitas HD terbaru saat ini, anda sudah bisa mendapatkan gambar yang memliki kualitas terbaik serta resolusi tinggi yang di dukung GPU Adreno 405. Dan untuk sistem operasi yang dijalankan pada ponsel pintar buatan Asus ini adalah berbasis Android dengan versi 5.0 Lollipop, namun anda sudah dapat mengupgradenya ke OS Android terbaru Marsmallow v6.0.

Dengan dukungan memori RAM yang sangat besar yaitu 2GB atau 3GB tentunya kemampuan Hp Asus Zenfone Selfie sudah cukup baik dan lancar untuk menjalankan kebutuhan anda saat ini, meskipun untuk keperluan proses multitasking sekalipun. Selanjutnya pada ruang penyimpanan yang disediakan oleh Asus Zenfone Selfie ini memang tergolong sangat besar. Dan telah menyediakan untuk 2 pilihan yaitu dari kapasitas internalnya yang memberikan ruang penyimpanan 16GB atau 32GB. Ukuran tersebut ini dirasa cukup untuk memberikan keleluasaan bagi para pengguna Hp Android Asus untuk menginstal aplikasi maupun game pada Hp terbaik Asus ini. Sedangkan untuk penyimpanan eksternalnya akan disediakan slot yang bisa dipakai MicroSD dengan kapasitas maksimal 128GB sehingga bisa di gunakan untuk menyimpan berbagai macam file seperti file audio, video, foto dan lainnya.

Harga Asus Zenfone Selfie 16GB Baru: Rp. 2.650.000,–
Harga Asus Zenfone Selfie 32GB Baru: Rp. 2.950.000,–



Tidak ada komentar:

Posting Komentar